√Statistika Matematika - Penyajian Data Lengkap Kuncinya

Sesuai janji saya dalam BAB statistika akan saya kupas persub pokok bahasannya untuk posting ini saya akan isi dengan materi statistika matematika sub pokok bahasan pertama yaitu Penyajian Data. Mari kita lanjut materi ini, semangat ya.

Sub BAB STATISTIKA - Penyajian Data

Dalam sub bab ini akan di bagi menjadi beberapa sub pokok bahasan lagi yaitu : Pengertian Data dan Statistika, Populasi dan Sampel, Penyajian Data dalam Bentuk Tabel & Penyajian Data dalam Bentuk Diagram. 1. Pengertian Data dan Statistika Statistika tak pernah bisa lepas dengan yang namanya data, jadi lebih dulu kita akan membahas apa itu yang dinamakan dengan data, data merupakan sekumpulan dantum yang dimana dantum itu sendiri merupakan fakta tunggal. Menurut jenisnya, data dibedakan jadi 2 macam, yaitu: a. Data Kuantitatif, yang disebut dengan data kuantitatif adalah sebuah data yang berupa bilangan dan nilai dari data tersebut bisa berubah-ubah. Misal: Jumlah siswa Kelas 9 SMP semangat 45 sebanyak 650 siswa. b. Data Kualitatif, sedang data kualitatif adalah data yang menggambarkan keadaan suatu objek yang dimaksud. Misal : Selain sopan, Andri juga cerdas. 2. Populasi dan Sampel Untuk dapat menarik kesimpulan, kadang tidak diambil berdasarkan keseluruhan datayang ada. Misalnya, seorang peneliti yang menguji kandungan air di sebuah sungai untuk mengetahui apakah air sungai tersebut layak minum atau tidak.
Untuk mengetahuinya, tentunya peneliti tidak harus menguji semua air yang ada di sungai tersebut. Peneliti cukup mengambil satu gelas air untuk diuji. Nah pada kasus penelitian ini dapat kita ketahui bahwa sungai sebagai populasi sedang segelas air tersebut dinamakan sampel. 3. Penyajian Data dalam Bentuk Tabel Untuk memudahkan dalam hal pembacaan sebuah data biasanya dari data acak, akan dibuat data yang lebih ringkas dalam hal ini dalam bentuk tabel untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar berikut : Statistika Matematika - Pengertian Data gb.1 data acak
Statistika Matematika - Pengertian Data dan Statistika - data tabel gb.2 data dalam bentuk tabel
Menurut kalian lebih mudah mana pembacaan datanya ? tentunya dengan data yang disajikan dengan tabel lebih mudah untuk dipahami bukan?
4. Penyajian Data dalam Bentuk Diagram Ada 4 bentuk diagram yang bisa digunakan dalam penyajian data kali ini antara lain : a. Diagram Gambar b. Diagram Batang c. Diagram Garis d. Diagram Lingkaran Nah sekian dulu ya nanti dilanjut lagi.

untuk melihat sub pokok bahasan lainnya silahkan menuju ke posting utama kesini
STATISTIKA MATEMATIKA Statistika matematika telah digunakan pada ribuan tahun yang lalu. Statistika awal, contohnya sensus bangsa Babilonia kuno, Cina kuno, dan Mesir kuno, digunakan untuk menghitung jumlah suatu populasi untuk tujuan pemungutan pajakoleh pemimpinnya.

Sejak abad ke-15 sampai sekarang, para ahli statistika mulai menyadari bahwa statistika dapat digunakan dalam bidang yang lebih luas, kedokteran, seperti industri, genetika, dan lain sebagainya.
Statistika Matematika - materi lengkap

Dalam BAB STATISTIKA akan di bagi menjadi 3 sub pokok bahasan yaitu :

A. Penyajian Data Dalam pokok bahasan ini akan dibahas mengenai, Pengertian Data dan Statistika, Populasi dan Sampel, Penyajian Data dalam Bentuk Tabel serta Penyajian Data dalam Bentuk Diagram. untuk uraian materinya sudah saya sediakan di artikel lain silahkan menuju kesini B. Ukuran Pemusatan Data nah kalo di sub pokok bahasan yang ini yang dibahas mengenai mean, median dan modus. seperti di pokok bahasan penyajian data di pokok bahan ini juga saya sediakan artikel tersendiri silahkan menuju kemari yah. C. Ukuran Penyebaran Data Untuk sub pokok bahan yang terakhir yaitu Ukuran Penyebaran Data akan di bahas mengenai jangkauan dan kuartil. langsung saja menuju link berikut Itulah materi lengkap mengenai statistika matematika, mohon maaf tidak saya jadikan satu postingan karena nantinya akan terlalu kepanjangan ^_^. mudah-mudahan kalian bisa memahami materi statistika dengan benar.


Alat peraga matematika merupakan sebuah alat bantu yang dibuat untuk membantu seorang pendidik dalam memberikan pejelasan kepada anak didiknya, dengan alat peraga matematika diharapkan mereka ( anak didik) dapat memahami materi2 yang disampaikan.

Kenapa harus ada alat peraganya?
matematika merupakan pelajaaran yang bisa dibilang abstrak, jadi dengan pembuatan alat peraga minimal anak didik disuruh berfikir secara realistik. Dengan berfikir realistik maka akal lebih cepat dalam menangkap teori2nya. begitu menurut saya... :)

alat peraga matematika materi peluang ...

alat peraga matematika materi peluang ini ada contoh alat peraga yang berhubungan dengan materi peluang matematika. di sini menggunakan gelas plastik dan sedotan dalam membuat alat peraganya. apa dan bagaimana alat peraga ini silahkan anda lihat disini



Masih banyak alat peraga matematika yang dapat membantu anak didik dalam memahami konsep materi yang disampaikan seperti : Alat peraga kekekalan luas, alat peraga kekekalan panjang, alat peraga kekekalan volum, alat peraga kekekalan banyak, alat peraga untuk percobaan dalam teori kemungkinan, alat peraga untuk pengukuran, alat peraga bangun-bangun geometri, alat peraga untuk menentukan volum limas dan sebagainya yang saya lansir dari makallah matematika selengkapnya lihat disini
Dan ini satu lagi daftar alat peraga yang saya dapatkan dari p4tk silahkan lihat disini, terimakasih telah berkunjung dan sampai ketemu di artikel-artikel lainnya
see u...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "√Statistika Matematika - Penyajian Data Lengkap Kuncinya"

Posting Komentar